Yukampus.com - Kartu tidak terdaftar di jaringan. Beberapa waktu terakhir, banyak keluhan dari pengguna Hp Android yang tidak bisa mengirim pesan, melakukan panggilan telepon atau tidak bisa mengaktifkan data seluler dan jaringan internet. Keterangan yang muncul adalah tidak terdaftar di jaringan atau not registered on network.
Masalah pada Hp Android tersebut muncul di banyak merk, seperti Hp Samsung, Asus, Oppo, Vivo, Realme, OnePlus, Huawei, Xiaomi, Redmi, Honor, Andromax dan lainnya. Dan juga pada beberapa operator seluler seperti Telkomsel, Indosat, XL, Axis, Three, Smartfren dan yang lain. Sebenarnya, masalah tersebut muncul dari Hp atau kartu SIM?
Penyebab Kartu SIM Tidak Terdaftar di Jaringan
Jadi, penyebab kenapa kartu tidak terdaftar di jaringan bisa disebabkan karena dua kerusakan, yakni kerusakan pada Hp dan kerusakan pada kartu SIM itu sendiri. Berikut beberapa penyebab Hp not registered on network.- Hp perlu direfresh
- Pengaturan jaringan perlu disetel ulang
- Kartu SIM cacat dan rusak sehingga tidak bisa digunakan
- Terjadi kerusakan pada software Hp
- Terjadi kerusakan pada hardware Hp
Itulah beberapa alasan kenapa Hp tidak bisa terhubung dengan jaringan internet. Selanjutnya kita akan membahas cara memperbaikinya satu per satu.
Cara Memperbaiki Kartu Tidak Terdaftar di Jaringan
Berikut beberapa cara alternatif yang bisa dicoba untuk mengatasi error masalah tidak terdaftar pada jaringan Android. Terdapat lima langkah dan berikut adalah penjelasan lengkapnya.1. Restart HP
Cara pertama yang perlu kalian coba adalah merestart Hp Android. Ini pernah saya coba ketika terjadi masalah jaringan tidak terhubung di Hp Xiaomi. Setelah direstart, Kartu SIM dapat digunakan secara normal kembali. Coba juga untuk melepas dan memasang kembali kartu SIM.2. Mengatur Setelan Jaringan
Cara kedua adalah mengatur setelan jaringan. Usahakan pengaturan jaringan adalah otomatis dan tipe jaringan utama adalah prefer LTE. Ikuti langkah-langkah berikut.- Masuk ke Setting/Pengaturan
- Pilih SIM Card & Mobile Networks
- Pada menu Prefered Network Type, silahkan pilih Prefer LTE
- Pada menu Mobile Networks, silahkan pilih Automatically
Setelah kedua cara tersebut diterapkan, silahkan coba dengan menghubungkan ulang Hp ke jaringan internet dengan mengaktifkan data seluler.
3. Update ROM Hp
Jika kedua cara tersebut masih gagal, cobalah dengan ganti ROM atau flash ulang Hp Android kamu. Berikut saya tuliskan dua cara untuk flashing Hp Android untuk Hp Xiaomi dan Samsung. Silahkan baca masing-masing pada artikel berikut.Baca : Cara Flash Hp Samsung Dengan PC Secara Aman
Baca : 4 Cara Flashing MIUI Xiaomi Redmi
4. Ganti Kartu SIM
Seharusnya setelah ganti ROM, semua masalah jaringan yang tidak terdaftar telah hilang dan Hp Android sudah bisa mengaktifkan data seluler, menerima SMS dan menelepon. Namun jika masih belum bisa, cobalah ganti kartu SIM.Tidak perlu ganti Nomor Hp, cukup datang ke gerai atau galeri kartu SIM seluler kamu masing-masing. Mintalah kartu SIM baru yang tidak lecet, masih bersih dan masih layak digunakan. Biasanya ada biaya administrasi Rp10.000 - Rp25.000.
5. Service Hp Android
Apabila segala macam cara telah dicoba dan kesalahan error masih tetap muncul, satu-satunya cara yang bisa kita lakukan adalah memperbaiki Hp Android langsung dengan membawanya ke sservice center atau konter Hp terdekat.Kesimpulan
Itulah cara mengatasi Tidak Terdaftar di Jaringan. Artikel ini dicari pula pada kartu telkomsel tidak terdaftar di jaringan, kartu sim tidak terdaftar di jaringan, cara mengatasi nomor tidak terdaftar, mengatasi error not registered on network dan sebagainya.Baca :
- Cara Mengatasi Sinyal Hilang dan Error Hp Android
- Cara Agar Sinyal Xiaomi Stabil dan Tidak Hilang
- Download Aplikasi Internet Gratis Android Selamanya
0 komentar
Posting Komentar